Selasa, 05 Agustus 2014

Cara Membuat Kerupuk Tahu



Ingin tau cara membuat kerupuk tahu? Jika iya, maka anda tepat masuk pada artikel ini. Jika tidak, mudah-mudahan artikel ini tetap bermanfaat buat anda semua. Sebelum tau cara dalam membuat kerupuk tahu itu bagaimana. Pernahkah anda makan kerupuk yang terbuat dari tahu? Makanan kerupuk seolah sudah menjadi sebuah kesatuan dari masyarakat Indonesia, makanan ini ada yang meng-identikkan dengan makanan konsumsi rakyat jelata, namun pada prakteknya sebenarnya kerupuk sudah menjadi makanan konsumsi umum yang tidak mengenal strata sama sekali.

Pembuatan kerupuk memang pada dasarnya adalah pengolahan dari tepung tapioka yang divariasikan dengan perasa seperti ikan atau udang, namun ada juga kerupuk yang dibuat tidak dengan tepung tapioka seperti kerupuk kulit sapi dan sejenisnya.
Memang sangat murah makanan kerupuk ini dan kandungan nutrisinya tidak begitu tinggi juga, hanya saja banyak faktor psikologis dari setiap orang yang merasa kurang afdol ketika makan tidak didampingi dengan makanan ringan ini, bahkan ada juga yang merasa nafsu makan bisa turun ketika tidak didampingi kerupuk.

Kerupuk tidak hanya dimakan bersama makanan utama saja, bisa juga dibuat camilan ringan diwaktu senggang ataupun hidangan suguhan di waktu lebaran. Sebegitu memasyarakatnya makanan kerupuk ini membuat banyak pengusaha melirik usaha makanan ringan kerupuk. Kompetisi dalam rasa, variasi pengolahan, bentuk, warna dan kemasan mengangkat jenis makanan ini menjadi memiliki daya saing yang bagus di pasar domestik kita.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
500 gram tepung tapioka
500 gram tepung terigu protein sedang
1.000 gram tahu
4 sendok teh garam
40 gram bawang putih, dihaluskan
1 sendok teh ketumbar bubuk
1/2 sendok teh penyedap rasa
1 sendok teh (7 gram) bleng
400 ml air
Minyak untuk menggoreng 

Cara Pengolahan :
1. Campur tepung tapioka, tepung terigu, dan tahu. Aduk rata.
2. Masukkan garam, bawang putih, ketumbar bubuk, dan penyedap rasa. Aduk rata.
3. Larutkan bleng di dalam air. Tuang ke adonan. Aduk rata.
4. Masukkan adonan ke 4 loyang persegi 26 cm yang dialas plastik dan dioles minyak goreng.
5. Kukus 30 menit dengan api sedang. Angkat. Keluarkan dari loyang.
6. Jemur sampai setengah kering.
7. Potong-potong. Jemur lagi sampai kering.
8. Goreng kerupuk dengan minyak yang dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan kering.

Begitulah resepnya, mudah-mudahan bermanfaat bagi yang ingin menjadikan usaha atau hanya untuk cemilan saja. Bermimpilah dan wujudkanlah mimpi itu, sebab mimpi itu semangat untuk hidupmu.
Salam sukses selalu...!!! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar